Bersua kembali dengan guru panutan kami, penggiat System Thinking, sosok dibalik perubahan cara berpikir yang fundamental, Bapak Dr. M Tasrif. Dari beliau dahulu mengenalkan cara-cara berpikir sistem dan menemukan titik-titik simpul perubahan yang efektif jika ingin melakukan lompatan perubahan. Satu hal yang sangat penting adalah bagaimana menemukan simpul perubahan dan mengintervensinya dengan efektif.

Dalam pemikiran sistem (system thinking), simpul perubahan biasa dikenal dengan leverage points yang merujuk pada titik-titik kritis dalam sistem yang, jika diubah atau dimanipulasi, dapat menghasilkan perubahan yang signifikan atau dampak yang lebih besar pada keseluruhan sistem. Leverage points adalah area-area strategis di mana tindakan atau intervensi kecil dapat memiliki efek besar dalam mengubah perilaku atau kinerja sistem secara keseluruhan. Identifikasi dan pemahaman tentang leverage points penting dalam mencari solusi yang efektif untuk masalah kompleks dalam sistem.

Coba petakan ekosistem yang ingin kamu transformasikan, siapa saja pelakunya, bagaimana hubungan antar pelakunya, mana yang menguatkan dan mana yang melemahkan, kemana arah interaksi mereka, kemudian pilih simpul mana yang paling efektif untuk diintervensi kemudian dengan konsisten?

Perubahan pada leverage points bukanlah tujuan akhir, tetapi sebuah proses yang berkesinambungan. Pertahankan konsistensi dalam upaya yang dilakukan dan pastikan perubahan apa yang telah diimplementasikan terus dijaga dan ditingkatkan seiring berjalannya waktu.

Ingat juga, bahwa mengaktivasi leverage points dalam sistem merupakan adalah tantangan yang membutuhkan ketekunan, kerjasama, dan kesabaran. Dengan pendekatan yang tepat, perubahan yang diinginkan akan terwujud.

Selamat berproses!

Recommended Posts

No comment yet, add your voice below!


Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *